Lagi, Bendera China Berkibar di Pantai Indonesia

forumriau.com 21.1.17
forumriau.com
Sabtu, 21 Januari 2017
Kasus berkibarnya bendera negara Cina kembali terjadi di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Untuk ke sekian kalinya, lagi-lagi TNI (Tentara Nasional Indonesia) yang mengamankan hal tersebut.

FORUMRIAU.COM: Kepala Penerangan Korem 044/Gapo, Mayor Inf Aris Barunawan menyatakan Satpam PT Asri Gita Prasarana didampingi Babinsa Serka A Roni dari Koramil 401-07/ Mariana, menurunkan bendera negara China yang terpasang di ujung dermaga Desa Merah Mata Kecamatan Banyuasin 1, Banyuasin, Jumat (20/1/2016) pukul 09.40 WIB.

"Dandim Muba Letkol CZI Mulyadi melaporkan ke Danrem 044/Gapo Kolonel Inf Kunto Arief Wibowo SIP, setelah mendapat laporan Babinsa Serka A Roni dari Koramil 401-07/ Mariana,"ungkapnya dikutib tribun.sumselcom.

"Satpam perusahaan itu sendiri didampingi Babinsa Serka A Roni menurunkan bendera China tersebut," ungkap Kapenrem 044/Gapo, Mayor Inf Aris Barunawan.

Menurut keterangan pihak perusahaan tersebut, pihaknya mempunyai kerjasama dengan pemerintah RRC.

"Namun itu kan ada ketentuannya mengibarkan bendera lain. Setelah mereka menyadari, mereka pun mau menurunkannya. Jadi yang menurunkannya Satpam perusahaan tersebut," kata Kapenrem.(*)

Thanks for reading Lagi, Bendera China Berkibar di Pantai Indonesia | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments