Yusril Grup Harusnya Malu Hadir di Sidang MK Soal PHPU

forumriau.com 5.4.24


PEKANBARU - Sidang PHPU (Perselisihan Hasil Pemilihan Umum) Presiden 2024 sedang berjalan di Mahkamah Konstitusi (MK). Sejak awal hingga kini, sidang itu dinilai malah memalukan peradilan MK itu sendiri. 

Pasalnya, salah satu pihak di sidang itu dinilai tidak ada kaitannya dengan yang disidangkan. Dimana dalam PHPU yang jadi unsur dalam persidangan ada tiga pihak, yakni Pemohon, Termohon dan Pihak Terkait. 

"Pemohon ada dua, pasangan AMIN dan Ganjar-Mahfud, dan Termohon adalah KPU. Selanjutnya Pihak Terkait. Yang relevan itu harusnya pihak terkait adalah Bawaslu, DKPP dan atau MKMK. Bukan tim kuasa hukum pasangan Prabowo-Gibran. Yusril sendiri mengatakan saat mereka mendaftar jadi pihak terkait, apakah mereka diterima atau tidaknya. Artinya ini tergantung MK. Nah ketika mereka diterima jadi pihak terkait, maka kredibilitas MK sangat dipertanyakan" ungkap Suryadi pengamat politik dari Pekanbaru, Riau.

Menurutnya, Pihak Pemohon, AMIN dan Ganjar-Mahfud sebaliknya harus mempertanyakan kebijakan formil MK menerima grup Yusril Ihza Mahendra dkk jadi pihak terkait dalam perkara PHPU 2024 ini. Seyogyanya juga meminta MK agar menjadikan Bawaslu, DKPP dan MKMK jadi pihak terkait, dan menolak Yusril dkk dalam persidangan. 

"Kita berharap agar tim Pemohon, dalam hal ini Tim AMIN dan Ganjar-Mahfud, mesti mempertanyakan status Yusril Ihza Mahendra Grup sebagai pihak terkait. Mereka itu kurang relevan dengan PHPU yang posisi pihak Termohon adalah lembaga negara bernama KPU. Mestinya pihak terkait yang relevan adalah lembaga lain terkait yaitu Bawaslu, DKPP dan atau MKMK, mereka yang pantas jadi pihak terkait," ungkap Suryadi. 

Lebih lanjut pria yang akrab dipanggil Surya Koto ini sangat menyayangkan sikap para tokoh profesor dari Yusril Ihza Mahendra dkk yang malah mengacau dan meracau dalam proses persidangan.

"Dari awal saya melihat ada semacam pola memakai yang lagi ngetrend saat ini ya, yaitu pola 'playing fictim'. Dimana ada semacam pemutar balikan fakta. Yang seharusnya pihak Termohon yang ngomong bahwa Yusril dkk itu cacat formil hadir sebagai pihak terkait, ini malah mereka duluan yang menuding tuntutan Pemohon cacat formil," ungkap Suryadi.

Dinilai meracau karena statemen yang dikeluarkan Yusril dkk itu malah diluar persidangan dan saat mereka mendaftar jadi pihak terkait. 

Selanjutnya, dalam persidangan, para profesional ini malah membuat serangan yang diluar konteks perkara PHPU yang diajukan oleh Pemohon. 

"Yang dibahas itu kan selisih hasil suara alias PHPU Pilpres yang dikeluarkan KPU. Dalam sidang malah mereka menyerang hal lain yang tidak ada kaitannya dengan tuntutan Pemohon. Ini namanya ngaco. Sangat memalukan hukum dan peradilan kita di mata dunia," kata Suryadi.

Jika MK melakukan putusan akhirnya nanti masih ada pengaruh pihak terkait yang tidak terkait, maka sangat disayangkan jika putusan itulah akhirnya yang cacat hukum.

"Yang relevan itu Yusril dkk dihadirkan sebagai saksi. Mereka dihadirkan sebagai saksi dari pasangan 02. Bukan pihak terkait. Karena Pihak Terkait itu paling relevan adalah Bawaslu, DKPP dan atau MKMK. Atau Yusril dkk jadi tim hukum KPU, barulah mereka relevan hadir di persidangan. Jika MK memaksa putusan akhirnya masih memposisikan Yusril dkk jadi pihak terkait, maka putusan akhir MK dapat dinilai tanpa kredibilitas yang baik," pungkas Suryadi.***

SURYADI - Pengamat Politik - Dari Pekanbaru, Riau


Foto credits: online

Kabupaten Rohil Gelar Acara Buka Bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah

forumriau.com 2.4.24

FORUMRIAU.COM - ROHIL -  Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) mengelar acara buka bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) aktif serta DPRD Rohil terpilih pada pemilu 2024, Senin (1/4/2024) di Mess Pemda, Jalan Perwira, Bagansiapiapi, Rohil, Provinsi Riau.

Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Forkopimda atau yang mewakili, anggota DPRD aktif dan anggota DPRD terpilih pada pemilu 2024 serta para kepala OPD, sekda, sekwan dan para undangan lainnya di acara buka bersama puasa Ramadan 1445 H. "Alhamdulillah kami ucapkan atas kehadiran bapak, ibu yang telah memenuhi undangan kami pada acara buka puasa bersama pemerintah daerah pada 21 Ramadan 1445 Hijriyah di Mess Pemda," ungkapnya.

Lanjutnya, "Buka puasa bersama Pemkab Rohil kali ini kita mengundang Forkopimda, ada buk Kajari, pak Dandim 0321, Kapolres atau yang mewakili, Ketua dan wakil ketua DPRD, Majelis Kerapatan Adat LAM Datuk Sri Nasrudin Hasan, Sekda, Sekwan, Kepala OPD serta Anggota DPRD terpilih periode 2024-2029," ujarnya.

Bupati juga mengucapkan selamat kepada anggota DPRD Rohil terpilih periode 2024-2029 hasil pemilu legislatif pada 14 Februari 2024 lalu. Ia mengajak Anggota DPRD terpilih dapat bersama-sama dengan pemerintah daerah dalam membangun daerah kedepannya.

 "Kami atas nama pemerintah daerah juga mengucapkan selamat kepada anggota DPRD terpilih hasil pileg 2024 periode 2024-2029. Dan untuk yang kalah janganlah berkecil hati tapi jadikanlah itu pengalaman berharga dan motifasi kita untuk mencapai keberhasilan kedepannya. Bagi yang berhasil duduk di DPRD mari bersama-sama dengan Pemkab Rohil untuk membangun daerah kedepannya," ungkap Bupati.

Pada kesempatan tersebut Bupati juga mengatakan bahwa tak lama lagi kita menghadapi lebaran, untuk itu dalam satu Minggu ke depan semua masalah gaji PNS, honorer atau PTT serta tunda bayar akan diselesaikan walaupun dana transfer dari pusat belum di transfer namun bisa diselesaikan melalui dana PI.

Hadir pada acara Ketua DPRD Rohil Maston, Kajari Rohil Yuliarni Appi, MKA LAM Rohil Datuk Sri Nasrudin Hasan, Anggota DPRD Aktif dan Anggota DPRD terpilih periode 2024-2029, Dandim 0321 Letkol Kav. Nugraha Yudha Perwiranegara, Kapolres AKBP Andrian Pramudianto, Sekda Fauzi Efrizal, Sekwan Sarman Syahroni, para Kepala OPD, Pengurus TP PKK Kabupaten, DWP Rohil, Komisioner Baznas, Komisioner BUMD, Camat serta tokoh masyarakat lainnya.

Acara buka puasa bersama Pemkab Rohil pada 21 Ramadan 1445 H juga diselingi dengan tausiah yang disampaikan Ustaz Jufrizal serta salat berjamaah di Masjid Al-Mukmin Polsek Bangko.

Usulan PJ Walikota Dari DPRD Pekanbaru Itu Dinilai Ngawur

forumriau.com 1.4.24


PEKANBARU: Jelang akan adanya akhir masa jabatan Penjabat (PJ) Walikota Pekanbaru, pada Mei 2024 ini, jadi perhatian sejumlah kelompok masyarakat. Pasalnya, berseliweran nama nama bakal PJ yang akan mengisi jabatan tersebut. 


Sementara, pada sebuah pemberitaan media online lokal, disebutkan ada usulan dari DPRD kota Pekanbaru cuma satu nama, yaitu Hambali, yang saat ini menjabat Sekretaris DPRD kota Pekanbaru. 


Namun usulan dari DPRD kota Pekanbaru itu dinilai ngawur oleh Ketua DPC Partai Ummat, Marpoyan Damai, Suryadi. 


Menurut pria yang juga Sekretaris Umum Forum Wartawan Legislatif (FWL) Riau ini, usulan dari lembaga legislatif DPRD kota Pekanbaru itu tidak memperhatikan relevansi UU dan peraturan yang berlaku terkait dengan jabatan PJ Walikota. 


Menurutnya, Penjabat Bupati/Walikota berasal dari jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II a dan Eselon II b) seperti yang disebutkan pada UU No. 10 Tahun 2016 dalam Pasal 201 Ayat (11).


 "Mencermati UU tersebut, yang akan dipilih jadi Penjabat Bupati/ Walikota itu adalah Eselon II a seperti Asisten, Sekretaris Daerah Kabupaten Kota, maupun Kepala Dinas dalam lingkungan Pemprov, dalam hal ini, untuk PJ Walikota Pekanbaru dan juga daerah setingkat lainnya di Provinsi Riau tentu dari Pemprov Riau," jelas Suryadi. 


"Setelah nama-nama Penjabat yang diusulkan lewat Gubernur Riau pada Kemendagri akan ditentukan oleh Presiden," terang Suryadi.


Saat ditanya siapa yang pantas mengisi jabatan PJ Walikota Pekanbaru kembali, menurut Suryadi, PJ Walikota saat ini masih bisa dilanjutkan oleh keputusan Mendagri atas persetujuan dari presiden. 

SURYADI


"Di pemberitaan kemarin sudah diterima oleh DPRD kota Pekanbaru, bahwa surat dari Kemendagri ada susulan bahwa DPRD kota Pekanbaru boleh lagi mengajukan nama yang sama. Ya, menurut relevansinya tentu boleh Muflihun kembali menjabat sebagai PJ. 


Dalam hal ini, kita sebagai warga, cuma menyayangkan pemahaman anggota dewan, dan pimpinan DPRD kota Pekanbaru, dalam mengusulkan nama yang jauh dari relevansi UU yang berlaku. Masih banyak nama eselon dua orang Pemprov, seperti Kamso, Syahrial Abdi dan lainnya.


Ini momen DPRD kota Pekanbaru punya prinsip, meski ada pun Permendagri susulan yang membolehkan eselon daerah tingkat dua, yang seakan digesa diberlakukan, seharusnya bukan untuk 2024 ini. Seperti untuk PJ Kampar kemarin," pungkas Suryadi. ***


Ditresnarkoba Polda Riau Gerebek Rumah di Pangeran Hidayat Pekanbaru, Puluhan Butir Pil Extasi di Amankan*

forumriau.com 27.3.24



FORUMRIAU.COM - PEKANBARU - Ditresnarkoba Polda Riau tidak akan mengendurkan upaya dalam memberantas peredaran narkoba di kawasan yang dikenal sebagai Kampung Narkoba di Jalan Pangeran Hidayat, Pekanbaru. Dalam operasi terbaru, Tim Subdit II Ditresnarkoba Polda Riau di bawah pimpinan PLH Kasubdit II Kompol Ryan Fajri sukses mengamankan seorang tersangka berinisial SY (51) dan menyita sejumlah barang bukti.

Pada penggerebekan yang dilakukan Selasa (26/03/2024) malam sekitar pukul 21.45 WIB, petugas berhasil mengamankan SY bersama barang bukti 65 paket sabu seberat 48 gram, 80 butir pil ekstasi merek Rolex, dan uang tunai sebesar Rp. 7.270.000,- hasil penjualan narkoba.

Direktur Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Manang Soebeti menyatakan bahwa operasi tersebut berawal dari informasi yang diterima bahwa Jalan Pangeran Hidayat sering digunakan sebagai tempat transaksi narkotika.

"Kali ini kita mengobrak-abrik sebuah rumah di Jalan Pangeran Hidayat, Kecamatan Pekanbaru Kota. Hasilnya kita mengamankan salah seorang pelaku berinisial SY yang diduga sebagai pengedar di Pangeran Hidayat," ungkap Kombes Pol Manang Soebeti.

Tanpa menunda waktu, tim penyidik langsung menuju ke rumah pelaku SY. Dalam penggeledahan, barang bukti narkotika jenis sabu dan pil ekstasi ditemukan di dalam mesin cuci, siap edar. Selain barang haram tersebut, uang tunai yang diduga hasil penjualan narkotika juga berhasil disita.

Pelaku SY mengaku mendapatkan narkotika dari seorang laki-laki bernama Anip (DPO), yang saat ini dalam penelusuran lebih lanjut. Barang hasil penjualan narkotika tersebut kemudian disetorkan kepada seseorang bernama Budip(DPO), yang juga sedang diidentifikasi oleh pihak kepolisian.

Saat ini, pelaku bersama barang bukti telah diamankan di Mapolda Riau untuk proses hukum lebih lanjut.

Kombes Manang menegaskan bahwa pelaku akan dijerat dengan Pasal 114 jo Pasal 112 Ayat 2 UU Nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika, dengan ancaman hukuman di atas 10 tahun penjara. Upaya penindakan akan terus dilakukan untuk membersihkan kawasan tersebut dari peredaran narkoba.

118 Paket Sembako di bagikan kepada Karyawan Rumah Sakit Islam Ibnusina Pekanbaru

forumriau.com 27.3.24



FORUMRIAU.COM - PEKANBARU- dalam rangka menebar Kebaikan di bulan Suci Ramadhan 1445 h /2024 m. Personil Polsek Sukajadi Pekanbaru ikut membagikan Paket Sembako kepada Karyawan Rumah Sakit Islam Ibnusina. Rabu 27 Maret 2024 pagi

Kapolsek Sukajadi Kompol Jorminal Sitanggang.SH.MH menyampaikan, Bahwa Kegiatan Pembagian Bansos tersebut dilaksakan berkat kerja sama dengan yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia, dengan membagikan 118 Paket Sembako kepada Karyawan dan karyawati Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Pekanbaru

Dalam kegiatan tersebut tampak Direktur Rumah Sakit Islam Ibnu Sina dr. Ferdi bersama Staf,  Waka Polsek Sukajadi AKP Pily Markho L dan personil ikut membagikan Paket Sembako kepada karyawan / karyawati Rumah Sakit Islam Ibnu Sina.

Pihak Rumah Sakit Islam Ibnu Sina mengucapkan terima kasih serta mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pihak Polsek Sukajadi dan Yayasan Buddha Tzu Chi atas kegiatan Pembagian Bansos tersebut.

Kapolsek Sukajadi juga mengucapkan terimakasih kepada yayasan Buddha Tzu Chi atas terselenggaranya kegiatan tersebut, semoga Allah SWT Tuhan yang maha esa selalu memberikan keberkahan kepada kita semua. 


Humas Polsek Sukajadi

Cegah Gangguan Kamtibmas, Sat Samapta Polresta Pekanabru OTR LK 2024 Patroli Jalan Kaki

forumriau.com 25.3.24


FORUMRIAU.COM - PEKANBARU, - Cegah gangguan Kamtibmas dan kejahatan lainnya, Sat Samapta Polresta Pekanbaru dalam rangka Operasi Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2024 melaksanakan Patroli Jalan Kaki, Senin (25/03/2024).

Sebanyak 7 personel Sat Samapta Polresta Pekanbaru yang terlibat dalam patoli jalan kaki tersebut menyusuri jalan ditengah pemukiman warga yaitu Jalan A. Yani simpang Jl. Imam Bonjol, Jl. A. Yani simpang Jl. Samratulangi dan  Pasar Kodim.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika,SIK melalui Kasi Humas AKP Samin Tampubolon kepada awak media menyampaikan.

" Patroli jalan kaki tersebut upaya Polresta Pekanbaru melalui Sat Samapta untuk mencegah gangguan Kamtibmas khusunya C3, bertujuan agar dapat menjangkau jalan-jalan sempit yang sulit untuk ditempuh dengan kendaraan R4 dan R2 ", jelas AKP Samin Tampubolon.

Dalam patroli tersebut sambungnya, Sat Samapta menyasar pasar tradisional, pemukiman padat penduduk dan perkumpulan masyarakat.

" Selain melaksanakan patroli jalan kaki, Sat Samapta juga tidak lupa memberikan himbauan serta pesan agar selalu mencegah gangguan Kamtibmas, etika berlalu lintas dan apabila menemukan kejahatan/melihat pelaku kejahatan segera melapor ke kantor polisi terdekat ", tambah Kasi Humas.

Dengan adanya kegiatan patroli jalan kaki tersebut warga masyarakat bisa merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas serta Kamtibmas tetap kondusif.

" Semoga apa yang kita upayakan untuk menjaga keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat dapat dirasakan bahwa kepolisian selalu hadir ditengah masyarakat sehingga dapat meningkatkan publik trust masyarakat terhadap kepolisian ", harap AKP Samin Tampubolon.

" Minggu Kasih" Polresta Pekanbaru Himbau Masyarakat Berperan Aktif Memelihara Kamtibmas

forumriau.com 24.3.24

"Minggu Kasih" Polresta Pekanbaru Himbau Masyarakat Berperan Aktif Memelihara Kamtibmas

FORUMRIAU.COM - PEKANBARU, - Polresta Pekanbaru bersama Polsek Bukit Raya melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di Gereja Batehel Injil Sepenuh Jalan Wijaya Kusuma Tangkerang Labuay Kec. Bukit Raya kota Pekanbaru, Minggu (24/03/2024).

Kegiatan rutin Polresta Pekanbaru dan Jajaran dihadiri oleh Panit 1 Binmas Aiptu Erwin, Panit 2 Binmas Aiptu Joniarto Gultom, Bhabinkamtibmas Bripka Bambang Cahyadi, Brigadir Prasetyo, ibu Pendeta dan Jemaat gereja.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika,SIK melalui Kasi Humas AKP Samin Tampubolon ditempat terpisah kepada awak media menyampaikan, kepolisian adalah tempat bagi masyarakat yang membutuhkan keamanan dan kenyamanan Kamtibmas.

" Kepolisian selaku pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat akan berupaya untuk selalu hadir ditengah masyarakat agar masyarakat benar-benar merasa terlindungi dan terayomi ", jelas AKP Samin Tampubolon.

Lanjutnya, jadi dengan selalu hadirnya kepolisian ditengah masyarakat dan terjalinnya sinergitas 3 pilar dalam mengatasi terciptanya kesadaran dan partisipasi aktif masyarakat untuk memelihara Kamtibmas tepat kondusif.

" Memelihara Kamtibmas tetap kondusif serta memberikan rasa aman dan nyaman dilingkungan masyarakat perlu peran aktif dari semua pihak. Jadi apa bila menemukan/melihat adanya hal yang berpotensi dapat mengganggu Kamtibmas jangan ragu untuk melaporkan ke kepolisian terdekat ", pungkas AKP Samin Tampubolon.

Sat Samapta, Sat Lantas Polresta Pekanbaru dan Polsek Rumpes OTR LK 2024 Patroli Antisipasi Bali

forumriau.com 24.3.24



FORUMRIAU.COM - PEKANBARU, -  Personel gabungan Sat Samapta, Sat Lantas Polresta Pekanbaru dan Polsek Rumbai Pesisir laksanakan patroli diwilayah hukum Polsek Rumpes kota Pekanbaru dalam rangka Operasi Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2024, Minggu (24/03/2024).

Kegiatan tersebut guna antisipasi dan mencegah terjadinya Balap Liar (Bali), tawuran dan kebut-kebutan pasca sholat Subuh dalam bulan Ramadhan 1445 H.

Sebelum kegiatan patroli terlebih dahulu dilaksanakan apel gabungan yang dipusatkan di halte simpang Empat TL yang dipimpin langsung Kasat Samapta Kompol Maryanta didampingi Kapolsek Rumpes dan Wakasat Lantas Polresta Pekanbaru.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika,SIK diwakili Kasat Samapta Kompol Maryanta melalui Kasi Humas Polresta Pekanbaru AKP Samin Tampubolon menyampaikan.

" Kegiatan yang dimaksud dilaksanakan dalam rangka menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) dalam rangka ops tertib ramadhan 1445 H diwilayah hukum Polsek Rumpes ", jelas AKP Samin Tampubolon.

Lanjut Kasi Humas, dalam patroli tersebut personel menyisir ruas jalan disekiran Kec. Rumbai pesisir yaitu Jalan Yos Sudarso dan Jalan Paus.

" Kegiatan tersebut merupakan upaya kepolisian menjamin keamanan dan ketertiban bagi masyarakat Rumbai kota Pekanbaru dalam menjalankan ibadah Ramadhan ", tambahnya.

Berbagai upaya terus kita lakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas ditengah masyarakat.

" Jadi dengan dilaksanakannya patroli tersebut dapat mengantisipasi dan mencegah adanya kegiatan balap liar, kebut-kebutan dan tawuran serta pelemparan petasan dan membunyikan meriam dijalan raya yang membahayakan diri sendiri dan orang lain ", tutup Kasi Humas Polresta Pekanbaru.

OTR LK 2024, Polresta Pekanbaru Patroli Sinergitas Antisipasi THM Yang Buka Selama Ramadhan

forumriau.com 23.3.24



FORUMRIAU.COM - PEKANBARU, - Pada Jum'at 22 Maret 2024 malam sebanyak 49 personel gabungan TNI/Polri dan Sat Pol PP kota Pekanbaru ikuti apel persiapan pelaksanaan Patroli Sinergitas dalam rangka Operasi Tertib Ramdhan Lancang Kuning 1445 H/2024.

Apel pesiapan pelaksanaan Patroli Sinergitas yang dilaksanakan dihalaman apel Mapolresta Pekanbaru Jalan Jenderal A. Yani dipimpin oleh Panwas Polresta Pekanbaru Iptu Budi Hartono dan didampingi Ipda Abdul Sani, SH.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Jeki Rahmat Mustika,SIK melalui Kasi Humas Polresta Pekanbaru AKP Samin Tampubolon kepada awak media memaparkan.

" Apel Sinergitas dalam rangka ops tertib Ramadhan 1445 H bertujuan untuk menjaga dan menciptakan ketentraman serta ketertiban umum diwilayah hukum Polresta Pekanbaru selama bulan Ramadhan ", ujar AKP Samin Tampubolon, Sabtu (23/03/2024).

Dalam Apel Sinergitas tersebut diikuti oleh 20 personel Sabhara Polda Riau, 15 personel Polresta Pekanbaru, 2 personel Kodim 0301/Pbr dan 9 personel Sat Pol PP kota Pekanbaru.

" Mengacu pada surat edaran Wali Kota Pekanbaru Nomor : 15/SE/2024 tanggal 5 Maret 2024 setelah melaksanakan Apel, personel melaksanakan patroli/mobiling didaerah-daerah dianggap rawan terjadinya kejahatan dan mengantisipasi adanya tempat hiburan malam yang buka selama bulan Ramadhan 1445 H serta mengantisipasi adanya Ormas/LSM yang melakukan sweeping ketempat-tempat hiburan malam ", tambahnya.

Lanjut Kasi Humas, Polresta Pekanbaru dan Jajaran berupaya untuk menciptakan ketentraman kepada masyarakat diwilayah hukum Polresta Pekanbaru.

" Apalagi dengan momentum Ramadhan ini, kepolisian berupaya agar warga betul-betul merasa aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah Ramadhan, kepolisian berusaha mendeteksi dini segala kemungkinan yang nantinya bisa mengganggu ketertiban dan keamanan diwilayah hukum Polresta Pekanbaru ", pungkas AKP Samin Tampubolon.

Kapolsek Bukit Raya dan Ketua Bhayangkari Ranting Bukit Raya Bagi-Bagi Takjil Gratis ke Pengendara Jalan

forumriau.com 23.3.24



FORUMRIAU.CIM - PEKANBARU -. Bulan ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah. Bulan dimana khususnya umat muslim berlomba-lomba melakukan kebaikan. Begitu juga Polsek Bukit Raya Polresta Pekanbaru. Pada hari Jum'at (22/03/2024) sore Polsek Bukit Raya melaksanakan kegiatan Bhayangkari Peduli dengan membagikan makanan berupa Takjil gratis dan nasi kotak kepada masyarakat yang melintas di depan Pos Pam MTQ Pos Ops Ramadhan Lancang Kuning 2024  Jl. Jend. Sudirman Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Bukit Raya. 

Kegiatan Bhayangkari Peduli dilaksanakan oleh Kapolsek Bukit Raya Akp Syafnil, SH didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Bukit Raya Ny. IIN Syafnil beserta Personil Polsek Bukit Raya dan Pengurus Bhayangkari Ranting Bukit Raya.

Pembagian takjil di bulan suci ramadhan dalam rangka Bhayangkari Peduli dimulai pukul 16.25 Wib. Dalam kegiatan tersebut Polsek Bukit Raya membagikan makanan berupa Takjil sebanyak 100 paket dan  nasi kotak sebanyak 150 paket untuk dibagikan kepada warga Kota Pekanbaru khususnya umat Islam yang sedang menjalani ibadah puasa.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika, SIK melalui Kapolsek Bukit Raya, AKP Syafnil, SH menyampaikan bahwa kegiatan Bhayangkari Peduli dengan membagikan makanan berupa takjil gratis ini merupakan salah satu sarana menebar kebaikan dan mencari pahala di bulan Suci Ramadhan.

"Alhamdulillah, pada kesempatan hari ini Polsek Bukit Raya melalui giat Bhayangkari Peduli dapat membagikan 100 Paket Takjil dan 150 Paket Nasi Kotak kepada warga yang melintas di depan Pos Pam MTQ. Dengan berbagi selain mendapat pahala bersedekah, orang yang berbagi takjil kepada orang yang berpuasa akan mendapat pahala seperti orang yang berpuasa," Tutup Kapolsek.

Salah satu pengendara saat dimintai tanggapannya, memberikan ucapan terima kasih kepada ibu-ibu Bhayangkari Ranting Bukit Raya karena peduli dengan sesama. "terima kasih karena kami diberikan takjil secara gratis, semoga menjadi berkah bagi kami".

Polres Rokan Hilir Menggelar Apel Kesiap Siagaan Penanganan Karhutla Tahun 2024

forumriau.com 20.3.24



FORUMRIAU.COM - ROHIL - Polres Rokan Hilir ( Rohil) menggelar Apel Kesiap Siagaan Penanganan Karhutla tahun 2024. Bertempat di Lapangan Taman Budaya Bagan Siapi-api, Ibukota Kabupaten Rohil. Selasa 19 Maret 2024 Pukul 08.30 WIB.

Dihadiri Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi. Bupati Rohil Afrizal Sintong. S.IP MSi, bertindak selaku Pimpinan Apel, Perwira Apel, Pasi Ops Dandim 0321 Lettu Yulisman selaku Perwira Apel dan Ipda Lukhfi Nareri bertindak sebagai Komandan Apel.

Usai acara tersebut, Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui plh Kasi Humas Polres Rohil Iptu Yulanda Alvaleri, STrk, MM, kepada awak media menjelaskan
Rangkaian kegiatan dalam Apel tersebut.

Apel Kesiap Siagaan Penanganan Karhutla Polres Rokan Hilir tahun 2024, adapun rangkaian upacara dalam apel yakni pemeriksaan pasukan, pemeriksaan sarana prasarana kelengkapan pemadam api dan Amanat Bupati Rokan Hilir selaku Pimpinan Apel.

Bupati Rohil mengatak," Puji Syukur kepada Allah Atas Limpahan Rahmatnya kita bisa berkumpul dalam rangka pelaksanaan Apel Siaga Karhutla Kabupaten Rokan Hilir, saya himbau kepada kita semua saat ini kita sudah memasuki musim kemarau, untuk itu agar seluruh unsur siaga karhutla dan masyarakat yang membuka lahan dengan cara membakar, pihak desa dan kecamatan agar aktif dengan masyarakat sekitar mencegah karhutla.

Titik-titik api diwilayah Rohil ini cukup jauh dan sulit dijangkau, oleh sebab itu hanya dengan bersama sama menjaga lingkungan kita pasti bisa mencegah adanya kebakaran hutan dan lahan. Dan saat memadamkan api jangan sampai ada lagi korban jiwa, diharapkan seluruh unsur kompak dalam menangangi karhutla, trimakasih atas pelaksanaan Apel siaga karhutla pada hari ini, semoga kita semua selalu diberikan kesehatan dan dijauhkan dari Kebakaran Hutan dan Lahan diwilayah Kabupaten Rokan Hilir," kata Bupati, tiru Iptu Yulanda Alvaleri.

Apel tadinya dihadiri oleh Ka Kejari Rohil, Ketua DPRD Rohil, Kadis Kehutanan, Kasatpol PP, Danyon B Pelopor Sat Brimob, Kabag Ops Polres Rohil dan para Kapolsek, Kasat, Perwira dan Bintara Polres Rohil.Sementara Pasukan Apel ada di antaranya Barisan Pama, Barisan Batalyon B Pelopor Sat Brimob, Barisan TNI, Barisan Gabungan Polres dan Polsek, Barisan Gabungan Dishub, Barisan MPA, Barisan Sat Pol PP dan Barisan Damkar," imbuhnya.

Sumber Plh Kasi Humas Polres Rohil.