Sukses Terlaksana " Gelar Mudzhakarah Ulama Internasional " Islam Dan Tantangan Global "

forumriau.com 12.8.20
forumriau.com
Rabu, 12 Agustus 2020
Sukses Terlaksana "
Gelar Mudzhakarah Ulama Internasional " Islam Dan Tantangan Global "

FORUMRIAU.COM,- PEKANBARU,
Acara Penutupan  Majelis Ulama Indonesia ( MUI ) Propinsi Riau,Bertemakan Islam dan Tantangan Global, Selasa sore, (11/8/2020) bertempat Balroom Hotel Pangeran Pekanbaru.

Dibuka  Gubernur Riau, Drs.H.Syamsuar, MSI,Diwakili Assisten 1 Propinsi Riau,Ahmad Syah Harofi,Senin,(10/8/20), dengan tema Destinasi Halal di Riau, dan pembicara melalui virtual bersama ulama internasional, Prof.Usmansyah Sayyid al-azhari, "metedologi ijtihad dan Fatwa"Prof.Ibrahim Alkaroury (Dewan Ulama dan senior Majma' Fiqih Sudan) "Ijtihad Maqashidi di Era Kontemporer",Prof.Dr.K.H.Muhammad Sirajuddin Syamsudin,MA (Ketua Dewan Pertimbangan MUI Pusat) "Potret (Politik) Islam di Nusantara peluang dan tantangan",Dr.H.Anwar Abbas,M.M,M.Ag (Sekjend MUI Pusat) "Urgensi persatuan Dalam Agenda Kebangkitan Umat".

Prof.Dr.H.Nazir Karim,MA ( Ketua Umum MUI Prov Riau) "Perspektif Islam Moderat",ProfDr.H.Ilyas Gusti,MA (Ketua MUI Kota Pekanbaru) "Urgensi Kepemimpinan Dalam Islam"Ustaz.H.Abdul Somad LC.M.A.,Ph D. (Ulama) "Sunnah Nabawiyah Sebagai Sumber Pengetahuan Kebangkitan dan Peradaban"Prof.Dr.H.Akbarizan, M.Ag,.M.Pd (Rais Suriah Nahdatul Ulama Kota Pekanbaru )" Nasionisme Pancasila di kalangan Ulama Nusantara"Zulkifli Syukur,S.Ag,MA,M.Si "Komitmen Pemerintah Daerah Dalam Pengembangan Lembaga Dakwah" Dr.H.MustafaUmar,Lc,MA (MUI Riau) " Interaksi dengan Al-Quran Spirit Kebangkitan Umat" Dr.H.Mawardi M.Saleh,Lc. MA (Ulama/Akademisi UIN Susqa Riau) "Al-Tsawabit dan Mutaqhayyirat dalam Syariat Islam",Dr.H.Saidul Amin,MA (Ketua PW Muhammadiyah Riau) "Islam Berkemajuan" H.Gusrizal Gazahar,Lc.MA (Ketua MUI Sumatra Barat)"Mewaspadai bahaya Ideologi Komunis",Buya H.TM.Busra,BA (Ulama) "Pengkaderan Ulama Melalui Pesantren", Prof.Dr.H.Alaidin Kotto, MA (Ketua Perti Riau) "Peran Ulama Dalam Kemerdekaan".

Ketua Panitia Pelaksana Yusrialis, SE, M.Si, mengatakan saat diwawancarai oleh media, bahwa kegiatan ini dilaksanakan dilatar belakangi, seolah-olah islam saat ini selalu tersudutkan "(dalam tanda kutip)" maka ulama diajak untuk berperan dalam menghadapi tantangan global yang luar biasa dan juga terkait dengan perkembangan media yang sangat cepat, maka ulama perlu berperan meluruskan dengan cara mendakwahkan,  mengajarkan, dan membimbing serta mengawasi umat ini, "ungkap Yusrialis.

" Kemudian akhir-akhir ini kita rasakan mulai ada benturan-benturan dan kajian-kajian baru yang membuat masyarakat bingung, maka diharapkan ulama dapat memberikan statmen dan uraian-uraian agar umat tidak bingung dengan pengamalan ajaran agama islam yang rahmatan lil'almin serta dijamin oleh Allah SWT, " sebutnya.

Lebih lanjut dijelaskan Yusrialis Mudzakarah internasional ini menghadirkan ulama-ulama internasional, agar umat ini semakin yakin, patuh dan kokoh untuk sujud serta memberikan pencerahan kepada ulama-ulama Indonesia dan Riau khususnya, agar perilaku umat yang banyak mengalami perubahan luar biasa  saat ini sehingga tidak menimbulkan masalah," ungkapnya.

" Kegiatan Mudzhakarah ini dihadiri oleh ulama-ulama dari pulau sumatra, sedangkan dari Riau sendiri diikuti oleh seluruh  MUI kab/kota se Prov.Riau serta 20 Ormas Islam se Prov.Riau, " jelas Yusrialis.

"Panitia Pelaksana menyukseskan Muzdhakarah Internasional ini bermaksud bahwa ulama tidak diam apalagi tidur, sehingga masyarakat, terutama umat islam tidak bingung untuk mendapatkan kehidupan yang bermartabat dalam menjalankan syariat ini dengan baik," tutupnya (red Syafri)


Thanks for reading Sukses Terlaksana " Gelar Mudzhakarah Ulama Internasional " Islam Dan Tantangan Global " | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments