Kecamatan Sail Siap Melaksanakan MTQ Diwilayahnya

forumriau.com 13.3.20
forumriau.com
Jumat, 13 Maret 2020
Ini Kata Fachruddin, Camat Sail Siap Melaksanakan MTQ Ditingkat Kecamatannya

FORUMRIAU.COM | PEKANBARU : Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-53 tingkat Kota Pekanbaru tahun 2020, akan dipusatkan di lapangan Politeknik Caltex Riau (PCR) Rumbai.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru, Sarbaini mengatakan, sesuai jadwal MTQ tingkat kota nanti akan diselenggarakan terhitung 12 hingga 18 April mendatang.
"Pembukaannya Minggu malam tanggal 12 April," ungkapnya, Kamis (12/3/2020).

Saat ini, sebut Sarbaini, persiapan MTQ ke-53 masih menunggu pelaksanaan MTQ tingkat kecamatan. Masih ada 7 kecamatan yang belum melaksanakan MTQ
"Sekarang baru 5 kecamatan yang telah melaksanakan MTQ, jadi kita tunggu dulu hasil MTQ kecamatan," ucapnya.

Untuk itu Camat Sail sudah berbenah dan siap melaksanakan MTQ ditingkat Kecamatan.
Persiapan tersebut sudah diutarakan Camat Sail Fachruddin Pengabean saat disambangi awak media Forumriau.com diruang kerjanya,Jum'at ,13/3

"Persiapan MTQ  Kami sudah siap,hal ini berkoordinasi dan  memutuskan melalui rapat bersama lurah, bersama Ketua LPM, Babinkamtibnas,QUA dan perangkat Kecamatan,nah bawa ditetapkan pada tanggal 15 Maret tempat di masjid di jalan diponegoro 3 Kelurahan Sukamulya.
Ada dua Kategori nantinya yang diperlombakan cabang tilawah,tapis qur'an dua putra putri dewasa dan anak-anak remaja.

Untuk peseta lomba jumlah semuanya hampir 39 peserta,dari 3 Kelurahan.Kelurahan Suka maju,Kelurahan Sukamulya dan Kelurahan Cinta Raja.

Lanjut Fachruddin Tema yang kita  usung nantinya "Dengan MTQ mari kita tingkatkan iman dan takwa serta mewujudkan kota Pekanbaru sebagai Kota madani.
"Hikmah dari MTQ ini untuk mendirikan dan mengamalkan al-quran. Memberikan motivasi kepada anak-anak yang ada di kecamatan".ulasnya

Ditambahkan Fachruddin sat ini kita menghimbau masyarakat untuk bisa mengerjakan magrib mengaji,ini sejalan  programnya bapak Walikota kita.terangnya..(red Syafri)

Thanks for reading Kecamatan Sail Siap Melaksanakan MTQ Diwilayahnya | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments