Heboh Temuan Jenglot oleh Warga Kepulauan Seribu

forumriau.com 21.5.16
forumriau.com
Sabtu, 21 Mei 2016
Heboh warga Pulau Harapan, Kepulauan Seribu akibat penemuan sesosok jenglot. Mahluk yang dinilai mistik tersebut ditemukan di dalam sebuah toples.

FORUMRIAU.COM: Kapolres Kepulauan Seribu AKP John Weynart mengatakan, jenglot tersebut ditemukan warga bernama Syafei di Pulau Harapan, pada pukul 08.45 WIB.

"Ditemukan oleh bapak Syafei kemudian diserahkan kepada petugas PPSU, Maksum dan setelah dibuka ternyata isi toplesnya itu adalah jenglot,"ujar John kepada detikcom, Kamis (12/5/2016).

Dari foto yang diperoleh detikcom, jenglot tersebut berukuran sekitar 10 Cm dan berambut panjang. John melanjutkan, jenglot itu selanjutnya diserahkan ke kelurahan dan ditempatkan di ruang 3 pilar untuk keamanan.

"Selanjutnya jenglot tersebut saat ini dibawa ke Jakarta oleh pak Lurah Pulau Harapan dan pak Dimyati (bag staf) untuk dibawa ke gurunya (kyai/guru ngajinya) untuk ditanyakan keberadaan jenglot tersebut,"pungkasnya.***

Baca artikel terkait: Benarkah Jenglot Mahluk Jelmaan?

Thanks for reading Heboh Temuan Jenglot oleh Warga Kepulauan Seribu | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments