Kapolri: Ada Hoax Sebut Saya Perintahkan Periksa Amien Rais

forumriau.com 16.10.16
forumriau.com
Minggu, 16 Oktober 2016
Kepala Kepolisis Republik Indonesia (Kapolri) Jendral Tito Karnavian menegaskan adanya berita bohong alias hoax yang menyudutkan dirinya. Berita itu terkait dengan Pilkada DKI Jakarta dan aksi demo Bela Islam pada Jumat kemarin.

FORUMRIAU.COM: "Saya melihat ada beberapa berita hoax untuk menyudutkan saya akhir-akhir ini," kata Tito dalam keterangan resminya tertulis yang diterima detikcom, Minggu 16/10/206.

Hoax itu jelasnya ada berbagai bentuk jenisnya seperti tayangan slide dan presentasi. Dia tegaskan tidak ada jelas sumbernya.Bahkan Tito tegaskan adanya kabar bohong yang menyebutkan Tito memerintahkan jajarannya memeriksa Amien Rais.

"Seperti slide isi arahan saya yang tidak benar dan tidak jelas sumbernya.Seolah-olah saya ada perintah saya untuk memeriksa Pak Amien Rais. Padahal tidak ada perintah saya," tegas Tito.

Ia menilai kegiatan hoax itu dipatikan datang dari orang yang memanfaatkan momen Pilkada lewat media sosial sebagai 'serangan udara' dalam kampanye.

"Apalagi di musim politik Pilkada ini. Medsos digunakan sebagai instrumen serangan udara, baik untuk mengangkat elektabilitas paslon maupun menyerang pesaing atau pihak lain yang kurang disukai. Mari kita gunakan cara damai, cerdas, demokratis, dan tanpa kekerasan atau ancaman untuk menunjukkan bahwa bangsa kita adalah bangsa beradab yang sudah dewasa dalam berdemokrasi," tandas Tito.

Dalam hoax yang beredar, terlihat slide show berjudul "Arahan Kapolri". Isinya ada 14 poin, yakni terkait dengan Pilgub DKI. (*)

Perlu dibaca: 

Hati-hati, Hoaxer Sedang Diburu Kapolri dan Jerat Hukum Menanti


Perlu dibaca:

Bareskrim Tegaskan Terus Proses Kasus Ahok Nistakan Agama



Thanks for reading Kapolri: Ada Hoax Sebut Saya Perintahkan Periksa Amien Rais | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments