Awas! Ada Pungutan Liar Masuk Sekolah Diproses Hukum

forumriau.com 22.6.16
forumriau.com
Rabu, 22 Juni 2016
Jika ada pungutan uang secara tidak sah dalam penerimaan siswa baru (PSB) tahun ini, maka akan ditampung laporannya. Selanjutnya akan diproses secara hukum oleh lembaga Repdem Provinsi Riau.

FORUMRIAU.COM: Untuk itu, Repdem Riau telah mendirikan posko-posko penampungan pengaduan masyarakat atas adanya punguta liar nantinya dalam penerimaan siswa baru tahun ini.

"Kita tidak mau lagi ada informasi dan kenyataan mahal masuk sekolah karena adanya permainan oknum-oknum penerima siswa baru. Ini telah menekan psikologi rakyat untuk masuk sekolah,"kata  Ketua Repdem Riau Ady Kuswanto kepada wartawan, Selasa 21/6/2016 di Pekanbaru.

Menurutnya, mental anak-anak dan masyarakat pada umumnya telah tertekan akibat adanya pungutan uang yang macam-macam saat penerimaan siswa baru setiap tahunnya di sekolah. Hal ini harus dicegah demi hak pendidikan masyarakat yang telah dilindungi negara dengan undang-undang.

"Negara telah menjamin pendidikan gratis melalui program wajib belajar (Wajar). Jika ada oknum pelaku pendidikan bermain dan meminta uang macam-macam saat menerima siswa baru, kita akan proses secara hukum," Ady yang akrab dipanggil Adit ini.

Menurutnya, Repdem Riau sudah melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk mengawasi dan mengawal penerimaan siswa baru agar tidak ada pungli. Dimana dijelaskan olehnya sosialisasi yang mereka lakukan dalam bentuk pemasangan spanduk himbauan juga brosur-brosur pengawasan pungli dalam PSB telah disebar.

Selain itu juga Repdem Riau membuka posko-posko rakyat dan dipusatkan pada Sekretariat mereka di Jalan Diponegoro No 21 Pekanbaru Riau. Hal ini bertujuan agar masyarakat didorong untuk pro aktif mengawasi dan mengawal dunia pendidikan di Bumi Lancang Kuning.

"Sehubungan dengan musim PSB pada tanggal 20 juni ini, semua orang tua didik di Riau, seolah-olah dihantui rasa takut akan biaya dalam mendaftarkan anak-anak mereka. Jadi kita himbau masyarakat melaporkan kejanggalan pungutan uang sekolah saat penerimaan siswa baru ini,"pungkas Adit.(*)

Thanks for reading Awas! Ada Pungutan Liar Masuk Sekolah Diproses Hukum | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments