Camat dan Lurah Data Warga Korban Banjir di Rumbai

forumriau.com 4.12.17
forumriau.com
Senin, 04 Desember 2017
Camat dan Lurah Data Warga Korban Banjir di Rumbai

Meski air banjir bandang dari Sungai Siak sudah mulai surut, namun sisa-sisa rendaman air serta untuk antisipasi korban banjir bandang di penghujung tahun ini perlu didata oleh pemerintahan setempat.

Untuk itu, Kecamatan dan Kelurahan Rumbai Pesisir langsung turun ke lokasi tempat daerah rawan banjir bandang di Kecamatan Rumbai Pesisir.

FORUMRIAU.COM - Pada Senin 4 Desember 2017, Camat Rumbai Pesisir, Yuliarso SSTP.MSi, beserta Lurah Limbungan, Khairunnas SSos dan Babhinkantibmas, Mahmudi beserta rombongan menuju lokasi banjir di RW 01, Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru.

Dari kunjungan langsung ke lokasi tersebut, Camat Rumbai Pesisir Yuliarso bertemu langsung ke perangkat warga ketua RW setempat.

Camat Yuliarso meminta agar ketua RT dan RW setempat melakukan pendataan terhadap warga mereka yang terkena dampak banjir bandang sungai Siak.

"Sementara ini, kita minta kepada perangkat kelurahan di tingkat RT dan RW agar dapat mendata jumah warga, berapa KK yang terdampak banjir bandang ini," kata Yuliarso didampingi Lurah Limbungan Khairunnas.

Data tersebut, ditambahkan Lurah Khairunnas, akan jadi laporan akurat bagi pemerintahan Kota Pekanbaru menyalurkan bantuan dari berbagai pihak, terutama Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial saat bantuan disalurkan.

Selanjutnya, dalam kunjungan tersebut, rombongan Camat dan Lurah beserta utusan Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru memberikan bantuan di posko kesehatan.

Seperti diberitakan sebelumnya, lokasi yang terkena banjir sejak mulai naiknya air Sungai Siak Sabtu 2 Desember 2017 kemarin, salah satunya yaitu Teluk Leok, RW 01 Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai Pesisir.
Banjir bandang merupakan banjir tahunan akibat meluapnya Sungai Siak yang muaranya terhubung langsung dengan laut Selat Melaka. Selain sungai Siak, muara sungai di Riau yang juga terhubung langsung ke Selat Melaka adalah Sungai Kampar dan Sungai Inderagiri.(*) Laporan: Al Mukhrian | Editor: Surya Koto

Thanks for reading Camat dan Lurah Data Warga Korban Banjir di Rumbai | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments